Duh! Keseringan Ditanya Kapan Nikah, Wanita 27 Tahun Sampai Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Gagal Napas

  • Share
Duh! Keseringan Ditanya Kapan Nikah, Wanita 27 Tahun Sampai Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Gagal Napas

Generalvekalat.org – Pertanyaan “kapan nikah?” tampaknya menjadi salah satu hal yang sangat ingin dihindari kelompok dewasa muda Indonesia, terutama mereka yang sudah berusia di rentang 25 tahun ke atas.

Namun pertanyaan ini ternyata bukan cuma menghantui orang-orang Indonesia. Pasalnya kelompok dewasa muda di Cina juga menghadapi pertanyaan serupa, yang bahkan sampai membuat seorang wanita berusia 27 tahun kolaps.

Bukan cuma kehilangan kesadaran, wanita ini bahkan harus dibawa ke rumah sakit dengan sejumlah keluhan termasuk kejang-kejang, mati rasa di anggota tubuhnya, sampai kesulitan bernapas.

Melansir saostar.vn, wanita yang tidak disebutkan namanya ini langsung dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Universitas Qi Mo di Kota Jinan, Provinsi Shandong setelah mengalami sejumlah keluhan darurat.

Baca Juga:
Serasa Serial Killer, Cincin Tunangan Wanita Ini Terbuat dari Rambut Pasangannya Sendiri

Dokter tentu langsung bertindak usai mendapat pasien yang kesulitan bernapas tersebut. Usai dilakukan pemeriksaan, dokter mendiagnosis pasien mengalami kesulitan bernapas akibat sindrom alkalosis.

Yang mengejutkan, melansir The Sohu, gagal napas yang terjadi ternyata dipicu oleh stres lantaran wanita itu terlibat perdebatan panas dengan orangtua yang terus mendesaknya untuk menikah.

Ilustrasi pertengkaran. (PxHere)

Pertanyaan “kapan nikah?” yang ditanyakan berkali-kali hingga memicu perdebatan itu pada akhirnya membuat pasien tertekan dan berujung kehilangan kesadaran.

Dr. Tran Luong yang menangani menyebut kondisi wanita 27 tahun itu terus membaik seiring berjalannya waktu. Hal ini terjadi lantaran pasien yang perlahan tenang sehingga emosi dan stresnya bisa dikontrol.

Warganet jelas langsung meramaikan topik ini hingga mendapat ribuan komentar. Mereka yang juga belum berpasangan menyampaikan simpati mendalam atas apa yang dialami wanita itu, sementara beberapa warganet juga menilai tuntutan menikah serta mempunyai anak adalah hal yang menyulitkan.

Baca Juga:
Bukan dari Tepung Serbaguna, Wanita Ini Bikin Gorengan Bakwan dari Mi Instan

Padahal baru 27 tahun tapi diburu-buru menikah kayak udah 77 tahun,” komentar warganet, menyayangkan tekanan dari orang tua wanita malang tersebut.

Rasanya menikah sekarang jadi mimpi buruk buat semua orang,” ujar warganet lain.

Aku share ah berita ini ke mamaku yang juga nggak sabaran,” imbuh yang lainnya, berniat menyadarkan orang tua agar tidak terus-menerus menuntut pernikahan.

Apa Itu Alkalosis?

Ilustrasi pasien di rawat di rumah sakit. [Shutterstock]
Ilustrasi pasien di rawat di rumah sakit. [Shutterstock]

Siapa yang mengira pertanyaan yang terkesan sepele bisa sampai menyebabkan seseorang hampir meregang nyawa? Namun nyatanya hal ini benar-benar hampir terjadi, seperti wanita di atas yang mengalami sindrom alkalosis respiratorik.

Mengutip alodokter.com, alkalosis adalah kondisi ketika darah mengandung terlalu banyak basa atau alkali akibat terjadinya penurunan kadar asam dalam tubuh. Alhasil kadar keasaman (pH) darah melampaui batas normalnya, yakni di rentang 7,35-7,45.

Ada beberapa faktor penyebab, seperti akibat menurunnnya kadar karbondioksida, elektrolit klorida, atau kalium. Sementara akibatnya beragam lantaran kadar asam dan basa dalam tubuh sangat berpengaruh terhadap fungsi organ.

Alkalosis respiratorik sendiri terjadi bila aliran darah tidak mengandung cukup karbondioksida, yang dapat disebabkan oleh beberapa penyebab berikut ini:

  1. Bernapas terlalu cepat (hiperventilasi) akibat serangan panik, nyeri, penyakit paru-paru, kekurangan oksigen dalam darah (hipoksida), atau keracunan aspirin
  2. Mengalami demam tinggi
  3. Menderita penyakit liver
  4. Berada di tempat yang tinggi



#Duh #Keseringan #Ditanya #Kapan #Nikah #Wanita #Tahun #Sampai #Dilarikan #Rumah #Sakit #Akibat #Gagal #Napas

Sumber : www.suara.com

  • Share